Pelatihan Softskill SMKN 5 Batam: CV, lamaran kerja dan Vlog

SMKN 5 Batam – SMKN 5 Batam dalam upaya meningkatkan kualitas calon alumni dan mempersiapkan calon alumni untuk memasuki dunia kerja, mengadakan pelatihan softskill. Pelatihan softskill semestinya akan berlangsung setiap hari sabtu mulai tanggal 29 Februari – 21 Maret 2020. Namun dikarenakan sejak 17 Maret 2020, dalam surat edaran Disdik Kepri untuk tidak melaksanakan kegiatan yang mengumpulkan banyak orang di sekolah atau belajar dari rumah, sehingga pelatihan softskill tahun 2020 juga harus ditunda. Hingga pertengahan April belum ada tanda akan meredanya penyebaran Covid-19 sehingga belajar diumah tetap dilaksanakan hingga 27 april 2020.

Menyikapi hal tersebut BKK SMKN 5 Batam memutuskan untuk mengganti pertemuan terakhir yang harusnya berlangsung pada 21 Maret 2020 dengan membuat video materi yang harusnya disampaikan dalam pelatihan softskill tersebut. Salah satu materi yang dibuat dalam bentuk video adalah Persiapan dalam melamar kerja. Pembahasan pada materi ini adalah Aplikasi BKK Online Alumni untuk melamar kerja, Membuat surat lamaran kerja dan CV serta Vlog untuk melamar kerja.

Semoga video tersebut dapat membantu peserta pelatihan, khususnya yang belum mendapatkan materi, mampu memahami materi yang diberikan dan menjadi bekal untuk menghadapi proses rekrutmen.

-vs

Lokasi Kami

Temukan lokasi SMK Negeri 5 Batam di Jalan Bukit Kamboja Kelurahan Sei Pelunggut Kecamatan Sagulung, Batam.