SMKN5BATAM.SCH.ID—Pembangunan gedung perpustakaan SMKN 5 Batam, sudah selesai. Pembangunan ini merupakan bantuan dari DAK (Dana Alokasi Khusus) Provinsi Kepulauan Riau tahun anggaran 2021. Pembangunan gedung perpustakaan baru SMKN 5 Batam, selesai dibangun pada tanggal 28 Desember 2021.
Kepala SMKN 5 Batam, Agus Sahrir, M.Pd berharap keberadaan gedung perpustakaan baru ini bisa bermanfaat untuk meningkatkan minat baca siswa/siswi SMKN 5 Batam, melahirkan karya tulis ilmiah dan tentunya bisa mendukung program pemerintah dalam memajukan literasi.
Kepala SMKN 5 Batam, juga berharap guru-guru SMKN 5 Batam bisa menghidupkan aktivitas di perpustakaan, dengan cara mengajak siswa/siswi SMKN 5 Batam untuk mengunjungi perpustakaan, agar menumbuhkan minat baca siswa/siswi SMKN 5 Batam.
PBM (Proses Belajar Mengajar) semester genap, tahun ajaran 2021/2022 akan dimulai pada hari senin, tanggal 3 Januari 2022. Pemasangan desain interior bagian dalam Perpustakaan SMKN 5 Batam, akan diselesaikan secepatnya. Interior perpustakaan SMKN 5 Batam, akan dibantu oleh PT Teenaris Hydril Batam. Desain interior dirancang sedemikian rupa, untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung pustaka SMKN 5 Batam, agar betah berada di perpustakaan SMKN 5 Batam.
Gandhi Alister