Ujian Kompetensi keahlian (UKK) yang dilaksanakan mulai tanggal 1 April sampai dengan 5 April 2019 berjalan lancar tanpa kendala, mulai dari tahapan proses pembuatan alat sampai tahap presentasi para peserta tetap ambisius menyelesaikan ujian yang mereka lakukan. Proses UKK tahun ini dilaksanakan dengan dua tahapan, yaitu ujian pengetahuan dilaksanakan dengan metode presentasi dan ujian keterampilan dengan model tugas akhir membuat suatu produk jadi.
Menurut penguji dari pihak industri bapak Cornelys Prasetyo Widjoseno, SE ( Mechanical Training Instalasion Manager) dari PT. LABTECH, peserta didik sudah sangat kreatif dan berpikir lebih maju karena mampu membuat suatu produk atau alat yang dapat digunakan sebagai alat praktek dan sarana pembelajaran terutama untuk jurusan Instalasi Pemesinan Kapal. Beliau menegaskan bahwa apa yang dibuat para peserta didik sudah cukup baik, mengingat PT. LABTECH sendiri merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan alat-alat trainer untuk teknologi dan rekayasa sama seperti apa yang telah dibuat oleh para siswa dijurusan instalasi pemesinan kapal. Namun ada juga beberapa yang harus diperbaiki sedikit guna penyempurnaan tutur beliau.