Lagi! PT. Caterpillar Indonesia Batam Recruitment di Teknik Pengelasan SMKN 5 Batam

SMKN5BATAM.SCH.ID,Batam – Setelah dilaksanakannya recruitment Batch 1, PT. Caterpillar Indonesia Batam merekrut kembali karyawan weldernya pada Kompetensi Keahlian Teknik Pengelasan SMKN 5 Batam. Dimana, Pada Batch 1 hasil test peserta dari alumni pengelasan SMKN 5 dinyatakan lulus semua, sehingga PT. Caterpillar Indonesia Batam tertarik kembali merekrut karyawan weldernya di kompetensi keahlian teknik pengelasan SMKN 5 Batam melalui batch 2.

Pada kegiatan rekruitment  batch 2 ini diikuti sebanyak  18 orang peserta alumni. Hasil test peserta batch 2 ini dinyatakan semua peserta lulus test, Sehingga bertambah alumni teknik pengelasan SMKN 5 Batam bekerja di PT. Caterpillar yang merupakan perusahaan penanaman modal asing (PMA) yang bergerak di bidang kontruksi alat berat dan pertambangan yang ada di Kota Batam. Saat ini hampir 50 orang alumni teknik pengelasan yang bekerja di PT tersebut.

Lokasi Kami

Temukan lokasi SMK Negeri 5 Batam di Jalan Bukit Kamboja Kelurahan Sei Pelunggut Kecamatan Sagulung, Batam.